Lembah Permai Hanjuang No.2 Blok H, Kota Cimahi



   

Rahasia meningkatkan okupansi dan sales hotel dengan maksimal dalam waktu cepat


Pada jaman yang modern ini, sebagaimana kita ketahui bersama bahwa dalam hal apapun didominasi dengan teknologi. Semuanya dimudahkan dan diotomatisasi dengan teknologi. Nah tentu saja teknologi dapat membantu untuk meningkatkan pendapatan hotel. Para Hotelier, disini saya akan sharing nih sesuai dengan apa yang saya ketahui dari pengalaman saya pribadi dibidang perhotelan.



Perhotelan memang salah satu bidang usaha yang menurut saya prospeknya sangat bagus dan menjanjikan. Karena di Indonesia sangat banyak tempat wisata yang membuat para traveler tergoda untuk mengunjunginya. Semakin kesini, semakin banyak penginapan yang didirikan, baik itu dalam bentuk Hotel, hostel, ataupun guest house. Maka dari itu, semakin banyak tantangannya.



Kemudian semakin kesini, semakin banyak perusahaan-perusahaan yang menyediakan pemesanan kamar hotel secara online/digital, sebut saja Online Travel Agent seperti Traveloka, Agoda, pegi-pegi dan lain-lain. Kemudian ada juga VHO (Virtual Hotel Operater) seperti OYO dan Reddoorz. Semua perusahaan tersebut tentunya dapat membantu memasarkan hotel anda secara digital dengan caranya masing-masing. Mungkin bagi anda yang belum mengetahui perbedaan OTA dan VHO, silahkan untuk membaca Perbedaan OTA dengan VHO.



Dari banyaknya layanan pemesanan hotel secara online, memang sangat membantu untuk memasarkan hotel anda secara online dengan lebih cepat agar okupansi (tingkat hunian) hotel anda tinggi. Namun tentunya tidak ada yang semulus itu dong. Selalu ada hambatan dan tantangan untuk mencapai sesuatu yang kita harapkan (profit). Begitupun dalam mengelola hotel agar menghasilkan profit semaksimal mungkin secara konsisten. Semakin banyak layanan pemesanan hotel online yang dapat membantu pemasaran hotel anda, namun banyak juga kempetitor hotel anda yang sama-sama dipasarkan secara digital. Tentu anda sebagai pemilik atau manajer hotel harus memikirkan poin faktor yang membuat tamu lebih tertarik untuk memesan kamar dihotel anda dibanding dengan kompetitor anda.



 Disini saya akan membagi menjadi 3 poin penting yang harus diperhatikan dalam mengelola hotel. poin-poin itu diantaranya :




  1. Operasional (Operational)

  2. Distribusi (Distribution)

  3. Intelijen (Intelligence)



menurut saya, 3 point diatas sangat penting untuk diperhatikan dalam mengelola hotel. Tentu saja tujuan akhirnya untuk profit.



1. Distribusi



Pertama saya akan membahas tentang distibusi. Sekarang anda dapat memasarkan kamar di hotel anda dengan mudah ke seluruh channel Online Travel Agent ataupun VHO. Dengan anda mendaftarkan hotel anda ke layanan tersebut, hotel anda akan lebih mudah ditemukan banyak tamu. Semakin banyak anda mendaftarkan hotel anda ke OTA, maka semakin besar kemungkinan kamar di hotel anda di booking.



Tapi, semakin banyak anda mendaftar ke OTA, anda juga akan mengalami beberapa kendala dengan inventory di hotel anda. Anda harus mengatur allotment di setiap OTA satu persatu, tentu saja itu kurang efisien. Maka dari itu, solusinya anda membutuhkan Channel Manager apabila jumlah kamar di hotel anda banyak dan anda telah mendaftar ke banyak OTA.



Seperti yang sudah saya jelaskan diatas, OTA atau VHO sangat membantu marketing hotel anda. Namun, yang perlu anda renungkan apakah 100% setiap tamu yang berkungjung ke OTA tersebut akan memilih hotel anda? Tentu saja tidak. Maka dari itu anda membutuhkan faktor lain yang dapat meningkatkan frekuensi agar tamu memilih hotel anda. Apakah itu? Baca terus samapai selesai yah.



2. Intelijen



Nah Intelijen ini berkaitan dengan pembahasan sebelumnya. Anda butuh intelijen untuk meningkatkan sales hotel. Apa faktor yang sangat sangat sangat penting agar tamu tertarik dengan hotel anda? tentu saja soal harga bro. Apakah harga kamar dihotel anda sudah yang terbaik? maka dari itu, untuk membantu menentukan harga terbaik, anda membutuhkan otomatisasinya. Untuk menghasilkan Best Available Rate, biasanya itu dihitung dari okupansi kemudian dibandingkan dengan harga kompetitor.



3. Operasional



Tentunya operasional jangan sampai dilupakan doong. kalau kamar di hotel anda banyak yang reservasi, masa operasionalnya manual. operasional jangan dilupakan tentunya, harus lebih efektif dan efisien. Ini beberapa masalah apabila operasional dihotel anda manual :




  • Pencatatan reservasi dam tamu checkin manual, tidak efisien. Karyawan akan kesulitan mencari data-data tamu.

  • Frekuensi kesalahan dalam mencatat transaksi besar.

  • Sulit mengelola inventory, sehingga frekuensi terjadinya double booking tinggi.

  • Pencatatan Hutang dan Piutang tidak terkelola dengan baik.

  • Owner dan Manager tidak dapat memantau laporan / situasi hotel dari jauh.



Dengan bantuan aplikasi/software, oeprasional akan lebih cepat dan akurat. sehingga pelayanan terhdap tamu juga akan lebih memuaskan.



Kesimpulan dari pembahasan diatas, untuk meningkatkan revenue hotel, anda membutuhkan suatu layanan aplikasi yang mendukung 3 poin diatas. Anda membutuhkan layanan yang terintegrasi antara Operasional, distribusi, dan Intelijen. Anda membutuhkan Properti Management Sistem yang memiliki fitur lengkap seperti Front Office, House Keeping, POS Resto, Back Office dan Revenue Management (Fitur yang dapat membantu anda menghasilkan Best Available Rates dan Simulasi Break Even Point). Kemudian terintegrasi dengan Channel Manager yang dapat megatur availability & rates ke semua OTA.



Mungkin itu sedikti pengatahuan dari saya yang bisa saya share. Semoga semuanya bermanfaat. Mohon maaf apabila ada salah kata, karena tidak ada manusia yang sempurna. Silahkan Berikan komentar anda dan mungkin tambahan dari pembahasan saya. Apabila ada yang salahm silahkan koreksi.



Sumber : link



gambar whatsapp